Tukang Bangunan di Sanggau Yang Beralih Profesi Jadi Petani, Raih Jutaan Rupiah dari Melon dan Semangka

  • Bagikan
Foto: Syahbani atau akrab disapa bang bujek saat menunjukan melon yang ia tanam di kebun miliknya, Jumat 7 Oktober 2022.

KABAR SANGGAU – Ketelatenan bercocok tanam biasanya melekat di warga suku Jawa, namun di Sanggau ternyata ada orang Melayu yang cukup telaten bercocok tanam. Namanya Syahbani (42) warga Kelurahan Sei Sengkuang Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau Kalimantan Barat.

Ditemui di kebun miliknya yang berada di lingkungan Sompu Kelurahan Tanjung Kapuas Kecamatan Kapuas Jumat 7 Oktober 2022, Syahbani memulai karirnya sebagai seorang petani sejak tiga tahun silam. Dari 2 hekar lebih lahan yang dibelinya beberapa tahun silam itu, baru 700-an meter persegi yang telah dimanfaatkan untuk pertanian.

Syahbani yang akrab disapa bang Bujek itu mengaku, sebelum menekuni bidang pertanian, Ia memang dikenal ahli dibidang pertukangan. Mungkin karena jenuh dan ingin mandiri, Ia lalu beralih profesi memafaatkan tanah yang Ia miliki untuk bercocok tanam. Ternyata, usaha dan kegigihanya tidak sia-sia. dari buah semangka dan melon yang ia tanam, ia mampu menghidupi keluarga kecilnya.

Baca juga : 52 ribu hektar Lahan Pertanian Kering di Sanggau Belum Digarap Maksimal

“Dari 2 hentar, baru 700an meter persegi yang bisa saya manfaatkan mengingat keterbatasan anggaran dalam mengelola lahan, karena sebagian lahan masih hutan belantara yang belum ditebangi,” kata Syahbani kepada wartawan.

  • Bagikan